Jumat, 31 Oktober 2014

Softskill - #KESEHATAN



KESEHATAN
CARA MENERAPKAN POLA HIDUP SEHAT


            Pengertian Pola Hidup Sehat adalah upaya untuk memberdayakan anggota rumah tangga agar sadar, mau, serta mampu melakukan perilaku hidup sehat (Suratno & Rismiati 2001). Sedangkan menurut Kotler (2002), Pola Hidup Sehat adalah gambaran dari aktivitas atau kegiatan seseorang yang didukung oleh keinginan dan minat, serta bagaimana pikiran seseorang dalam menjalaninya dan berinteraksi dengan lingkungan.

            Terkadang setiap orang melupakan pola hidup sehat, hal ini biasanya disebabkan oleh rutinitas kegiatan yang cukup padat. Untuk mewujudkan pola hidup yang sehat dibutuhkan niat dan keyakinan dalam diri. Dengan menerapkan pola hidup sehat, dapat meminimalisir penyakit yang dapat timbul di kemudian hari.

Cara-cara menerapkan pola hidup sehat, antaralain:
1.      Konsumsi makanan sehat dan bergizi
Memperbanyak makan sayuran dan buah-buahan. Benar-benar harus selektif dalam pemilihan makanan untuk dikonsumsi. Hindari makanan cepat saji dan makanan yang berkolesterol tinggi. 

2.      Olahraga
Karena terlalu padatnya aktivitas, sehingga membuat orang mengabaikan hal yang satu ini. Padahal ini salah satu cara untuk dapat menerapkan pola hidup sehat. Usahakan untuk berolahraga ringan, namun dilakukan secara rutin.

3.      Istirahat yang cukup
Kualitas istirahat dapat menentukan kebugaran dan kesehatan tubuh. Kegunaan istirahat yang cukup untuk memulihkan dan memberikan waktu tubuh untuk melanjutkan aktivitas berikutnya. 



4.      Ciptakan lingkungan yang sehat
Mulai dari diri sendiri untuk menjaga lingkungan yang sehat. Contoh: tidak membuang sampah sembarangan, tetap menjaga kebersihan diri, dll.



5.      Merubah pola pikir
Pola pikir harus diubah untuk mencanangkan pola hidup sehat. Menerapkan pola hidup sehat harus ketat sebagimana menerapkan praktik agama. Mencari sosok teladan yang gemar menerapkan pola hidup sehat agar dapat memotivasi untuk hidup yang lebih baik lagi.

6.      Minum air putih yang banyak
Dianjurkan untuk minum air putih 8-10 gelas perhari. Usahakan sebelum makan untuk minum air putih sebanyak 1 gelas agar memperlancar proses pembuangan terakhir. Air putih bermanfaat untuk menetralisir racun dalam tubuh dan melancarkan metabolisme dalam tubuh. 

7.      Mencuci tangan
Hal ini dilakukan agar terhindar dari kuman-kuman. Biasakanlah mulai sejak dini untuk menerapkan pola cuci tangan sebelum maupun sesudah menyentuh sesuatu. 

Manfaat penerapan pola hidup sehat, sebagai berikut:
a.       Tidur nyenyak
Pola hidup sehat tidak akan pernah menganggu pola tidur Anda.

b.      Meningkatkan kinerja
Pola hidup sehat dapat menghindari penggunaan absen di kantor / sekolah.

c.       Dapat belajar dengan baik
Pola hidup sehat dapat meningkatkan konsentrasi belajar.

d.      Tidak banyak pikiran
Pola hidup sehat akan menghindarkan diri dari penyakit sehingga waktu tidak tersita untuk memikirkan hal tersebut.

e.       Merasa damai, nyaman, dan tentram
Pola hidup sehat dapat membangun suasana menjadi aman, nyaman, dan tentram.

f.       Penampilan terlihat lebih bugar
Penerapan pola hidup sehat dapat terlihat lebih bugar ketimbang orang yang tidak menerapkan pola hidup sehat yang sering lesu, lunglai, dan lemah

g.      Interaksi sosial yang baik
Pola hidup sehat juga dapat membangun interaksi dengan teman atau keluarga. Berbanding terbalik dengan orang yang sakit, menyita waktu hanya di rumah dan di rumah sakit.

h.      Lebih percaya diri
Pola hidup sehat membuat seseorang menjadi lebih percaya diri sehingga memungkinan untuk dapat menghadapi berbagai keadaan yang akan terjadi.

i.        Hemat pengeluaran untuk kesehatan
Pola hidup sehat secara otomatis akan menghemat pengeluaran Anda untuk berobat, sehingga uang dapat dialihkan pada pengeluaran lainnya.

j.        Terhindar dari penyakit
Orang yang menerapkan pola hidup sehat akan memiliki daya tahan tubuh tinggi, sehingga tidak mudah terserang penyakit.



            Bila setiap orang menjalankan pola hidup sehat secara bijaksana, maka orang itu dapat menikmati manfaat pola hidup sehat tersebut. Pola hidup sehat jika diterapkan dalam lingkungan sehari-hati akan memberikan dampak pada lingkungan yang sehat serta dapat mengurangi penyakit yang timbul di masyarakat. Selain itu juga, untuk menciptakan kebahagiaan satu sama lain.



            Sehat itu mahal harganya, coba saja bayangkan berapa banyak uang yang akan Anda keluarkan jika sakit? Sungguh tidak terhingga. Terapkan pola hidup sehat mulai dari sekarang untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.

Sumber:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar